Di Matteo: Harusnya Bisa 6-2

[imagetag] Roberto Di Matteo (Foto: Reuters)
Roberto Di Matteo (Foto: Reuters)

BIRMINGHAM – Meski mengakui timnya bermain bagus dan menjaga hasil positif selama momen kebangkitan, tapi Roberto Di Matteo sedikit kurang puas atas kemenangan 4-2 Chelsea atas Aston Villa.

Di Matteo beranggapan, The Blues berlimpah peluang yang harusnya bisa merobek gawang Villa sebanyak enam kali, bukan empat seperti yang terjadi Sabtu malam kemarin.

Apalagi caretaker pengganti Andrè Villas-Boas itu melihat lini gempurnya begitu leluasa dengan mengambil alih kontrol permainan. Tapi Di Matteo tak bersusah hati, timnya sudah menunjukkan mental dan semangat membara walau dihantui kelelahan usai menjalani Liga Champions, tengah pekan lalu.

"Terlepas dari lima menit di mana kami kemasukan dua gol, kami memegang kontrol permainan dengan baik," ungkap Di Matteo usai laga, seperti dikutip Soccerway, Minggu (1/4/2012).

"Kami memiliki banyak peluang emas yang harusnya bisa berbuah gol, mungkin dua gol lagi. Tapi kami sadar, di akhir-akhir babak kedua, kami sudah merasa sedikit keletihan akibat laga di tengah pekan (Liga Champions melawan Benfica)," sambungnya.

"Kelelahan itu pun mendera kami dan sayangnya kami kejebolan dua gol, tapi saya senang dengan spirit tim yang mampu bereaksi cepat. Villa Park punya sejarah yang kerap menyulitkan kami. Saya rasa dalam 12 laga di sini, kami hanya menang sekali – jadi kami memang sudah sadar akan menghadapi partai yang tak mudah," tutupnya.

Sumber

Media Publix 01 Apr, 2012

0 komentar on Di Matteo: Harusnya Bisa 6-2 :

Posting Komentar