Pernyataan Angkuh Arab saudi terhadap Indonesia


TRIBUNNEWS.COM, JEDDAH - Indonesia bakal kehilangan penerimaan sekitar 6 miliar Saudi Riyal setiap tahun, akibat dari keputusan melarang pengirimanan TKW untuk bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Arab Saudi.

[imagetag]

"Sekitar 1,5 juta keluarga di Indonesia akan kehilangan sumber pendapatan mereka sebagai akibat dari keputusan ini," kata Ketua Komite Nasional Perekrutan Saad Al-Baddah, kepada surat kabar Al-Watan.


Al-Baddah menggambarkan keputusan untuk menjadi urusan internal Pemerintah Indonesia. Katanya kepada Arab News, Arab Saudi memiliki banyak sumber alternatif lain untuk perekrutan pembantu rumah tangga.


[imagetag]

Larangan, diumumkan Kementerian Tenaga Kerja Indonesia pada Rabu, diperkirakan akan berlaku mulai 1 Agustus. Surat kabar itu mengutip sumber tak dikenal di Kedutaan Besar Indonesia di Riyadh, mengatakan larangan itu akan terus diberlakukan, kecuali kedua pihak mencapai kesepakatan memberikan dan menyediakan mereka perlindungan. (*)


[imagetag]

gogoklik 26 Apr, 2012

0 komentar on Pernyataan Angkuh Arab saudi terhadap Indonesia :

Posting Komentar